Mawar Itu Merah 

Maret 28, 2023
Meski tak semua mawar merah, karena masih sama-sama mawar, jadilah sebuah paradigma untuk mewakili semuanya.
bunga mawar merah

Mawar itu merah, seperti darahmu yang mengalir ke seluruh sudut tubuh. Meski mawar sesungguhnya ada beragam warnanya. Namun, tidak ada yang disebut mawar saja. Kalau itu putih maka mawar putih. Kalau itu biru, maka mawar biru. Kalau itu merah jambu, maka mawar merah jambu. Sedangkan mawar … itu merah. Kenapa?

Efek kapilaritas ternyata lebih nyata dari sekadar teori perambatan cairan pada kertas. Ternyata hal umum yang mudah ditemui bisa menjadi kebenaran yang semua orang yakini. Dan ternyata, kalaupun kau berwarna putih, kalau masih mawar, ya, berarti merah. Kecuali kau mengatakan bahwa kau mawar putih. Namun siapa akan peduli dengan penjelasanmu? Kau tetap saja mawar!

Kadang manusia juga begitu.

Kalau kau laki-laki, ya, jangan mau menang melawan perempuan — karena kau seharusnya kalah. Kalau kau perempuan yang tua, ya, jangan mau kalah meski lampu senmu berbeda dengan arah belokmu. Kalau kau masih manusia, ya, jangan terlalu baik sampai tak punya salah apapun dalam hidupmu. Kalau kau membaca ini, ya, buang saja hal ini karena tidak sesuai pemikiranmu.

Bukankah kebenaran itu memang selalu relatif? Perbedaannya hanya, kau akan memihak dari sudut pandang yang mana?

Salam,

Yayan Dwi Krisdiantoro

#ydkrisdiantoro